Bagi mereka yang hobi baca komik, terlebih lagi manga, pasti cukup akrab dengan istilah tsundereTsundere itu berasal dari bahasa Jepang, tsun-tsun dan dere-dere. Selain tsundere sendiri, ada banyak lagi jenis-jenis derelainnya. Ada dandere, yandere, kuudere, hingga himedere. Dan selama ini, sepengetahuanku, sudah banyak situs yang membahas soal makna-makna dari karakter-karakter dere tersebut. Malah lengkap dengan contohnya yang diambil dari tokoh-tokoh manga.

Nah, kali ini, kita akan membahas soal segala macam dere iniTapi bukan dihubungkan ke manga. Melainkan kaitannya ke dunia nyata. Yup, ternyata karakter-karakter dere itu ada juga di dunia nyata. Mau tahu? Check these out!

1. Tsundere

Dari kata tsun-tsun yang artinya semacam abussive dan dere-dere yang kurang lebih itu become lovey-dovey. Intinya, kalau menggunakan pengertianku, orang dengan kepribadian tsundere ini ialah mereka yang dari luar terlihat judes, jutek, dan tak menyenangkan orangnya. Padahal sebetulnya di dalamnya itu orangnya itu baik sekali. Khusus karakter tsundere ini, aku sepertinya melihat bahwa Atsuko Maeda yang lebih pantas menyandang predikat The Tsundere. Dari luar, Acchan memang terlihat dingin dan tak bersahabat. Padahal, dari penelusuranku, Acchan malah ramah.

2. Dandere

Dandere berasal dari kata danmari yang artinya pendiam dan nyaris emotionless. Tipe dandere ini tipe orang yang pendiam, sulit diajak berinteraksi, dan selalu sendiri. Dan karakter dandere ini sebetulnya banyak ditemukan di keseharian kita. Cewek tipe pendiam dan tak banyak omong ini salah satunya bisa terlihat dalam diri seorang Jessica Veranda.

3. Yandere

Berasal dari kata yanderu, yang artinya sakit. Dalam opiniku, cewek dengan karakter yandere ini tipe cewek yang kegenitan. Tipe cewek centil dan agresif dalam mengejar target cintanya. Yah itulah yandere. Dan orang-orang dengan ciri yandere ini juga cukup banyak ditemukan.
Salah satunya, dan yang langsung terpikirkan, adalah Jessica Iskandar. Nggak tahu yah, itu mungkin cuma karakter yang Jessica Iskandar ingin tampilkan di televisi. Tapi di mataku, karena semakin sering menyaksikan, makin lama Jessica Iskandar jadi mirip cewek centil ala yandere begitu.
Oh iya, bahkan Nikita Mirzani pun bisa dikategorikan sebagai yandere.

4. Kuudere

Berasal dari kata cool dalam pengucapan orang Jepang. Ini adalah tipe cewek yang dingin, baik di dalam maupun di luar diri. Agak mirip tsundere, tapi lebih lihai lagi dalam menyembunyikan perasaannya. Walau terlihat dingin, tipe kuudere ini sebetulnya baik dan perhatian. Hanya saja tipe ini sulit untuk menunjukkan rasa perhatiannya itu dengan cara baik dan benar. Tipe ini lagi-lagi cukup banyak ada di keseharian, namun terasa sulit ditemukan. Karena kenapa, yah itu dia, tipe ini rada mirip dengan tsundere. Mungkin contoh untuk tipe ini ialah Kristen Stewart. Sebab aku lihat-lihat, pemeran Isabela Swan dalam “Twilight” ini selalu terlihat cool. Tersenyum pun seadanya.

5. Dere-dere

Cewek tipe ini cewek energik dan manis kelihatannya. Tidak judes, tidak pelit senyum, namun pun tidak agresif layaknya yandere. Entah mengapa, begitu berusaha mencari-cari siapa yang cocok, nama Cindy Yuvia langsung menyeruak di benak. Tipe dere-dere ala Cindy Yuvia alias Yupi ini memang tipe idaman tiap cowok banget.
Omong-omong, Shania Junianatha juga termasuk ke dalam tipe ini. Walau terkadang Shania bisa juga masuk kategori tsundere.

6. Himedere

Hime itu artinya putri. Masih bahasa Jepang-lah. Kan kepribadian dere segala macam ini terlahir dari manga(baca: komik dalam bahasa Jepang). Karakter himedere ini karakter seorang cewek yang selalu ingin diperlakukan sebagai seorang putri. Maunya dimanja dan diperlakukan istimewa. Sehingga mungkin di mata kita jadi terlihat arogan dan sok. Dan karakter ini membuatku agak berpikir lebih keras sedikit untuk mencari siapa yang cocok. Jujur saja, karakter ini memang agak sulit ditemukan.
Hmmm… mungkin yang cocok sebagai “The Himedere” itu ialah Paris Hilton. Di mataku, sosok pewaris Hotel Hilton ini terlihat angkuh dan sok tuan putri lagaknya itu.
Oh iya, berhubung tipe kamidere itu rada sama dengan himedere, jadi bolehlah Paris Hilton menyandang predikat “The Kamidere” juga.

7. Dorodere

Tipe cewek yang manis di dalam, namun tidak dengan dalam hatinya yang berantakan dan mengganggu. Bisa dibilang, jika kita menggunakan terminologi gaulnya, ini merupakan tipe cewek matre, yang mendekati seseorang karena materi belaka.
Wah untuk tipe cewek yang ini, kok aku jadi malas mencari siapa yang cocok yah? Cuz, tipe yang ini memang lebih sulit sekali dicari. Ini tipe cewek bitchy begitu. Omong-omong, kalian mau bantu aku mencarikan, tidak? Dibantu yah, he-he-he.